24 WAJAH BILLY
Untuk postingan pertama di blog, saya mencoba untuk memberikan review mengenai buku 24 Wajah Billy. Buku ini diambil dari kisah nyata seorang laki-laki yang bernama asli William Stanley Milligan, biasa dipanggil Billy. Dia mempunyai kepribadian 24 karakter (berdasarkan kesaksian beberapa dokter psikolog yang mengetes Billy). Hal ini diketahui berawal dari suatu kejadian di daerah Universitas Ohio, beberapa orang wanita mengaku telah diperkosa oleh seorang laki-laki yang setelah diselidiki ternyata pelakunya adalah Billy. Tetapi Billy sendiri tidak pernah mengakui kalau pernah memperkosa. Selama penyelidikan yang panjang ternyata diketahui Billy memiliki kepribadian lain.
Ringkasan buku di atas masih belum bisa mewakili isi cerita seluruhnya karena inti cerita dari buku ini adalah bagaimana seseorang bisa memiliki kepribadian ganda. Yang lebih menarik karena masalah kepribadian ganda ini Billy di bebaskan dari hukuman walaupun bukan dalam waktu singkat hakim menerima begitu saja. Begitu banyak pro-kontra yang terjadi yang membuat Billy semakin terpecah kepribadiannya.
Buku ini ditulis oleh Daniel Keyes atas permintaan Billy sendiri, bertujuan agar tidak terjadi lagi peristiwa kepribadian ganda yang membuat mental seseorang jatuh yang bahkan dapat melakukan bunuh diri.
Kelemahan dalam buku ini adalah akhir kisah masih menggantung karena Billy masih belum sepenuhnya bebas dari penahanan. Oleh karena itu dibuatlah sekuelnya yang menceritakan mengenai kehidupan Billy di rumah sakit penjara untuk melakukan penyembuhan mengenai kepribadian ganda nya. Buku sekuelnya ini benar-benar sangat menyentuh karena perasaan tiap kepribadian muncul dan pertarungan 24 kepribadian untuk berfusi (menyatu) menjadi Billy sebenarnya.
Karakter-karakter dari 24 kebribadian juga sangat menarik, karena ketika mereka muncul dalam kesadaran tubuh Billy, mereka mempunyai cerita yang pribadi lain tidak ketahui.
Untuk orang-orang yang menyukai hal-hal mengenai psikologis dan hal-hal baru, buku ini sangat bagus untuk dibaca. Ada satu lagi buku yang saya rekomendasikan mengenai kepribadian ganda yaitu Sybil.
Kepribadian ganda bisa muncul karena trauma saat masih kecil. Kisah-kisah masa lalu Billy dan Sybil sangat menarik untuk di baca.
Terima kasih, semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar