212 Asal Usul Djakarta Tempo Doeloe
Buku ini saya pinjam di perpustakaan daerah DKI Jakarta, bagus banget dibaca sebagai pengetahuan mengenai nama-nama daerah di Jakarta. Jadi, dibuku ini dijelaskan asal-usul nama-nama daerah yang ada di Jakarta, misalnya Kalideres (daerah saya tinggal) itu berasal dari suatu kali bernama Mookervart (saya sendiri baru tahu kalau kali di dekat rumah namanya ini ^^), kali ini pada zaman dulu alirannya sangat deras, oleh karena itu dinamakan Kalideres.
Selain dijelaskan asal-usul nama daerah, di buku ini juga disajikan gambar-gambar Jakarta tempo dulu.
Buku ini memiliki kekurangan di bagian tata nama bahasa latin suatu jenis makhluk hidup. Menurut tata nama binomial nomenclatur dalam bidang biologi, seharusnya nama jenis itu huruf awal kata pertama harus besar dan kata kedua kecil, tulisan juga dimiringkan. Tetapi dalam buku ini tidak disajikan seperti itu. Kalau untuk orang awam yang membaca mungkin biasa saja. Tetapi untuk orang yang mempelajari biologi, penamaan itu sedikit membuat risih (bawaannya pengen marah aja!).
Saya sarankan untuk para pejabat dan masyarakat yang tinggal di daerah Jakarta perlu membaca buku ini. Agar jika ditanya oleh orang asing, kita bisa menjawabnya. Karena itu akan mempengaruhi apakah kita peduli terhadap daerah tempat tinggal kita dan peduli terhadap sejarah kita.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar